Madania.co.id, Bandung- Atletico Madrid kian kokoh menduduki puncak klasemen sementara Liga Spanyol dengan keunggulan tujuh poin atas pesaing terdekatnya selepas memenangi laga pekan ke-19 pada Jumat (22/1/2021) WIB.
Atletico yang bertandang ke Stadion Ipurua Milik Eibar berhasil bangkit dari ketertinggalan akibat eksekusi penalti Marko Dmitrovic lewat dua gol balasan yang dicetak Luis Suarez untuk meraih kemenangan 2-1.
Kemenangan itu membuat tim besutan Diego Simeone kini mengoleksi 44 poin dan unggul tujuh poin atas rival sekotanya, Real Madrid (37), disertai satu laga simpanan yang belum dijalani.
Dalam pertandingan lain yang berlangsung lebih awal, Valencia dipaksa melanjutkan tren nirmenang di kandang sendiri saat susah payah bermain imbang 1-1 melawan Osasuna.
Gol Valencia lahir dari gol bunuh diri Unai Garcia, yang membuat mereka menyamakan kedudukan setelah tertinggal lebih dulu akibat gol Jonathan Calleri.
Hasil itu membuat Valencia tertahan di urutan ke-14 dengan koleksi 20 poin, sedangkan Osasuna (16) masih gagal mengentaskan diri dari zona degradasi dan tak beranjak dari peringkat ke-19. (MSR)***
Discussion about this post