Madania.co.id, Arab Saudi- Presidensi Umum Urusan Dua Masjid Suci, Raja Salman telah mendistribusikan lebih dari 8 juta liter air Zamzam kepada para jemaah umrah dan pengunjung Masjidil Haram.
Itu juga termasuk satu juta liter yang didistribusikan menggunakan 5 juta botol dan 7 juta liter air zamzam menggunakan tabung air.
Seperti dilansir Saudi Gazette (02/02/21), Kepresidenan melalui para stafnya membagikan botol air Zamzam kepada para jemaah yang diizinkan untuk melaksanakan ibadah umrah dan salat di Masjidil Haram.
Hal itu dilakukan sesuai dengan tindakan pencegahan yang diterapkan oleh pemerintah untuk mencegah penyebaran pandemi covid-19.
Umrah merypakan ziarah Islam ke kota suci Mekkah, Arab Saudi, yang dilakukan oleh umat Islam yang dapat dilakukan kapan saja sepanjang tahun, berbeda dengan Ḥajj yang memiliki tanggal tertentu sesuai dengan kalender lunar Islam.
Disamping, lebih dari 7.5 juta orang telah melaksanakan ibadah umrah dan salat di Masjidil Haram sejak dimulainya kembali layanan Umrah pada 4 Oktober tahun lalu, tutur Raja Salman.
“Dengan dimulainya kembali Umrah tahap ketiga pada 1 November, jalur khusus telah dibuat di dekat Ka’bah Suci untuk memfasilitasi para lansia dan orang-orang berkebutuhan khusus untuk melakukan ibadah mereka dengan mudah,” kata Osama Al-Hujaili, Direktur Departemen Umum untuk Manajemen Keramaian.
Jalur pertama sepanjang 155, telah diperuntukkan bagi 45 jemaah kursi roda di mana Tawaf (mengelilingi Ka’bah) membutuhkan waktu 10 hingga 15 menit, tambah Al-Hujaili.
Sedangkan jalur kedua sepanjang 145, yang paling dekat dengan Ka’bah Suci telah ditetapkan bisa menampung 50 orang, bagi selain lansia yang tidak membutuhkan kursi roda. (dzk)
Discussion about this post