MADANIACOID.– Kelas spider kids memberi warna tersendiri dalam gelaran kali ke-14 Eiger Independence Sport Climbing Competition (EISCC) 2022.
Ketua Panpel EISCC, Heri Jaro menuturkan Total peserta untuk semua kategori dalam perhelatan kali ini sebanyak 160 orang.
“Untuk kategori spiderkids dengan rentang usia 7-13 tahun tembus 93 anak” ujar Heri Jaro dalam preskon EISCC 2022, Rabu (17/8/2022)
Jumlah tersebut, ujarnya, melebihi setengah jumlah peserta event tahunan yang menjadi trendsetter olahraga panjat dinding di Indonesia.
“Jika tak dibatasi, peserta akan terus membludak. Tapi kita terkendala akomodasi” tegasnya.
Trend pemanjat dinding usia belia ini graviknya terus meningkat. Banyak klub panjat tebing pasca covid-19 kembali muncul baik yang baru maupun yang sudah lama.
Disinggung, video viral tiga pemanjat Tanah Air pada saat menjadi juara dunia, Jaro tak menampik hal itu mempengaruhi minat panjat dinding khususnya usia belia.
“Video Aris Susanti, Veddriq Leonard, dan Kiromal Katibi yang viral di medsos membuat minat panjat tebing makin tumbuh,” pungkasnya.
Seperti diketahui, EISCC 2022 memperebutkan hadiah total Rp150 juta dan berlangsung mulai 13 – 17 Agustus 2022.
Adapun peserta terbagi dari kategori perorangan lead dan speed classic untuk putra-putri, spiderkids se-jabar dengan kategori Lead dan Spead Classic putra-putri.(****)











Discussion about this post