MADANIACOID – Batagor bukanlah makanan asing bagi para pecinta kuliner yang datang ke Kota Bandung. Batagor makanan khas yang berasal dari kota Bandung juga sudah dikenal sejak puluhan tahun lalu. Saat ini pedagang batagor berlomba menyajikan batagor yang unik dan kreatif, salah satunya Batagor Gembel.
Batagor Gembel terletak di Dusun taraju Jalan Caringin, RT.02/RW.09, Sayang, Kec. Jatinangor, Kabupaten Sumedang. Namanya yang unik tentunya dalam rasa pun berbeda dengan batagor seperti biasanya, tak hanya bumbu kacang batagor ini mempunyai menu batagor dengan bumbu yang bervariasi.
Usaha kuliner batagor tersebut sudah berdiri dari tahun 2007. Pendirinya ialah Wiwit Sundani beserta istrinya. Nama Batagor Gembel diambil dari singkatan yang artinya Gurih Emang Bikin Enak di Lidah.
“Ya, dinamakan batagor gembel karena itu merupakan singkatan dari batagornya gurih emang bikin enak di lidah bukan gembel-gembel”, tuturnya.
Batagor Gembel menyiptakan inovasi dari segi rasa, jika biasanya hanya ada bumbu kacang dengan kecap, mereka menambahkan rasa barbeque dan blackpaper, rasa elit yang biasanya hanya ditemui pada makanan mewah.
Batagor Gembel juga mempunyai menu andalan yang menjadi menu favorit para penikmatnya. menu tersebut yaitu Batagor rasa blackaper karena rasanya mirip dengan bumbu steak. Harga seporsinya mulai dari Rp.10.000. Batagor Gembel mulai buka dari pukul 12.00 – 20.00 WIB. Batagor gembel juga dapat kita pesan melalui Gofood dan Grabfood. ***(Aulia Nurul Fauziah)
Discussion about this post