MADANIACOID – Tidak sedikit diantara kita semua yang sering tidur menggunakan make up, itu didasari akibat kelelahan berativitas sehingga lupa untuk membersihkannya.
Menurut dr. Saddam Ismail yang dialnsir dari kanal Youtube resminya, terdapat beberapa penyebab apabila seseorang tidur menggunakan make up, diantaranya adalah.
1. Infeksi mata
seseorang yang tidur ketika masih menggunakan make up ini lama-kelama bisa meningkatkan resiko infeksi mata karena kan make up ada yang di mata. Matanya akan terinfeksi yang meradang ini disebut dengan konjungtivitis, mata berair mata kemerahan kemudian kelopak mata pun bisa mengalami infeksi.
2. Muncul Jerawat
Make up yang tidak dihapus ketika tidur akan mengalami masalah di kulit wajah, make up tersebut akan menutupi pori-pori kulit shingga kulit wajah bisa memicu adanya komedo yang berpotensi memiliki jerawat.
3. Kerutan Kulit
Ketika seseorang telah berativitasdi luar ruangan dan menggunakan make up otomatis debu kotoran radikal bebas tersebut bisa menempel di make up , proses tersebut akan membuat kulit mengalami penuaan dini akhirnya timbul kerutan pada kulit.
4. Parasit di mata
Tidur menggunakan make up bisa meningkatkan resiko terkena parasit di mata ataupun tungau. Hal tersbut adalah resiko bukan pasti, parasit yang sering itu dedomax okuler tungau atau parasit ini yang bisa hidup di garis air mata. Garis air mata memiliki kelenjar minyak lingkungan berminyak membuat tungau ini bisa bertahan hidup.
Oleh karena itu, dr. Saddam Ismail pun membagikan tips membersihkan make up sebelum tidur, diantaranya adalah.
1. cuci tangan terlebih dahulu
Cuci tangan pakai sabun dan air mengalir tujuannya agar kedua tangan bersih sehingga ketika seseorang ingin membersihkan area wajahnya tidak menempel kotoran, bakteri, virus ataupun kuman.
2. Gunakan pembersih khusus
Apabila membersihkan make up menggunakan air kemudian dengan sabun biasa itu biasanya tidak cukup cukup. Oleh karena itu gunakan pembersih khusus untuk membersihkan make up.
3. Gunakan kapas pembersih.
Selain menggunakan pembersih khusus ataupun pembersih wajah bekas make up, gunakan kapas pembersih khusus, pastikan ketika mengusap area muka tidak ada lagi sisa-sisa bekas make up.
4. Cuci dengan sabun wajah
Jangan lupa setelah itu dicuci muka dengan sabun pembersih wajah agar setelah melakukan tahap-tahap. Mencuci wajah bisa menggunakan spon ataupun kapas khusus ataupun dengan tangan saja.
5. Bilas dengan air hangat-hangat kuku
Tjuannya adalah untuk memastikan tidak ada lagi sisa-sisa minyak yang masih menempel di wajah dan juga ini membantu proses pembersihan lebih optimal.
6. Keringkan wajah
Mengeringkan wajah dengan menggunakan handuk cukup ditepuk-tepuk halus saja, jangan sampai menggosok-gosok terlalu kuat dikhawatirkan iritasi ataupun lecet
Discussion about this post