madania.co.id – Saat cuaca dan suhu udara sedang tidak stabil. Pasalnya karena hujan terus-terusan mengguyur wilayah di Indonesia. Sehingga suhu udara di mayoritas wilayah terasa lebih dingin. Sejalan dengan hal ini, banyak beredar isu terkait aphelion (titik terjauh bumi dari matahari).
Aphelion merupakan titik terjauh keberadaan bumi dari matahari. Hal tersebut mengakibatkan suhu bumi menjadi rendah. Fenomena aphelion ini akan terjadi setiap tahunnya. Sehingga tidak bisa dikatakan sebagai hal yang aneh atau langka.
Menanggapi terkait beredarnya isu fenomena Aphelion, Pengamat Meteorologi Geofisika Ahli Madya BMKG Kalsel, Muhammad Arif Rahman, kabar tersebut adalah hoaks atau berita keliru. Karena menurutnya, sebelum menerima informasi, masyarakat semestinya lebih dulu memahami apa itu Aphelion.
Sebagai informasi, Jarak rerata matahari dan bumi adalah 150.000.000 km. Sementara ketika Aphelion terjadi, jarak matahari dan bumi adalah sekitar 152.000.000 km.
Arif menambahkan, Aphelion terjadi sekitar bulan Juli setiap tahun. Dimana secara umum wilayah Indonesia akan berada pada musim kemarau.
Hal tersebut katanya dipengaruhi oleh hembusan Angin Timuran atau fenomena monsun Australia yang biasa dikenal juga dengan Monsun Dingin Australia.
Sehingga dapat disimpulkan bahwa isu mengenai fenomena aphelion adalah HOAKS. Karena, tidak benar cuaca dingin yang terjadi di Indonesia disebabkan oleh fenomena aphelion. Melainkan karena periode musim hujan, bukan karena Bumi berada di titik terjauh dengan Matahari.
Memang benar bahwa fenomena aphelion terjadi ketika titik Bumi berada paling jauh dengan Matahari. Hal ini karena bentuk orbit tidak berbentuk bulat sempurna, melainkan elips.
Namun, cuaca dingin di beberapa wilayah Indonesia tidak terkait dengan fenomena aphelion. Secara umum wilayah Indonesia berada pada periode musim penghujan dengan masa puncak terjadi pada Februari, sehingga menyebabkan penurunan suhu.
Artikel ini sudah tayang di media redaksi8.com dengan judul “BMKG Nyatakan Isu Fenomena Aphelion Berdampak Pada Kesehatan Hoaks!”
( https://www.redaksi8.com/bmkg-nyatakan-isu-fenomena-aphelion-berdampak-pada-kesehatan-hoaks/ )
Discussion about this post