madaniacoid – Direktur Utama PT Len Industri (Persero) Bobby Rasyidin
menegaskan bahwa perusahaan tidak memberikan toleransi apabila ada pelanggaran integritas. sehingga setiap pegawai harus memiliki integritas.
Hal tersebut diungkapkan Bobby usai pelantikan 17 pejabat Eselon I dan 40 pejabat Eselon II di kantor Len Jalan Soekarno-Hatta Bandung belum lama ini.
Direktur Keuangan, Manajemen Risiko, dan SDM PT Len Industri (Persero) Indarto Pamoengkas juga menyampaikan dalam paparannya, “Dengan pelantikan hari ini struktural Len banyak yang terdiri dari millennial dan perempuan. Sehingga keterwakilan perempuan dan millennial di lingkungan Len persentasenya semakin besar dari sebelumnya”, ujar Indarto.
Diharapkan dengan pelantikan Eselon I dan Eselon II dapat meningkatkan kemampuan perusahaan dalam memajukan industri pertahanan Indonesia dengan mengutamakan AKHLAK.
Harapan dari pelantikan Eselon I dan Eselon II ini sejalan dengan dengan pesan Menteri BUMN Erick Thohir pada saat pelantikan Eselon Kementerian BUMN.
“Sebagai pejabat publik, AKHLAK adalah yang pertama. Karena orang-orang dengan akhlak yang baik berarti memiliki integritas tinggi dan komitmen yang kuat dalam menjalankan tugasnya,” ujar Erick.***
Discussion about this post