MADANIACOID — Plh Wali Kota Bandung, Ema Sumarna mengatakan, sebanyak 6.326 anak di Kota Bandung mengidap stunting. Namun, Ema mengaku dari data terbaru angka stunting sudah mengalami penurunan.
“Saya dapat data, stunting di Kota Bandung saat ini sebanyak 5.548 anak. Minimal target nasional 14 persen sudah tercapai,” kata Ema pada Senin 5 Juni 2023.
Menurut Ema, stunting bukan hanya berkaitan dengan masalah kemiskinan, tapi juga mengenai kelayakan lingkungan tempat tinggal.
“Rutilahu yang harus kita pikirkan ada 8.331. Ini masih jadi PR kita di seluruh Kota Bandung,” katanya.
Ia menambahkan, penanganan stunting tak hanya diselesaikan oleh pemerintah, tapi harus ada komitmen dari dalam diri para orang tua.
“Harus ada komitmen dari diri sendiri untuk menggunakan dana ini dengan benar sesuai peruntukannya yakni penambahan asupan gizi untuk anak,” katanya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kota Bandung, Dewi Kaniasari menjabarkan, pogram bantuan Bapak & Bunda Asuh Anak Stunting (BAAS) merupakan salah satu Pemkot Bandung untuk menurunkan angka stunting dari 26,4 persen ke 19,4 persen tahun 2022.
“Dalam RPJMD kita, tahun 2023 targetnya 19,01 persen. Lalu 2024, targetnya mencapai 14 persen,” katanya.
Dewi menuturkan, guna menunjang hal tersebut, Pemkot Bandung memperoleh bantuan paket makanan tambahan untuk mencegah stunting dari Lions Club. Pada tahap awal diberikan kepada 20 anak stunting.
“Bantuan ini didistribusikan oleh anggota PKK untuk diolah di dapur sehat atasi stunting (Dashat). Masing-masing anak mendapatkan Rp500.000 selama 6 bulan ke depan,” katanya.
Tahapan awal BAAS adalah survei yang dilakukan pada 24-26 Mei 2023 ke rumah para anak stunting yang dapat bantuan pemberian tambahan makan.
“Tahap dua pada hari ini penyerahan secara simbolis. Selain dengan Lions Club kita juga dengan akademisi yakni Universitas Parahyangan berupa susu untuk ibu hamil 75 di Kecamatan Cidadap dan Sumur Bandung,” lanjutnya.
Selain itu Pemkot Bandung juga bekerja sama dengan BUMN PT. Pos dan Badan Pangan Nasional untuk menyerahkan bantuan daging ayam dan telur kepada 147 orang target sasaran di kelurahan.
Kemudian, Ritawati Wijaya, Ketua Lions Club Bandung Ceria menuturkan, pihaknya akan terus berkontribusi untuk menyelesaikan permasalah sosial seperti bantuan pemeriksaan mata, diabetes, kelaparan salah satunya stunting, kanker anak, dan flora fauna.
“Dalam ulang tahun ke 30 ini, target kami adalah pengentasan stunting. Memang saat ini baru 20 anak, tapi kami akan mengajak anggota lainnya untuk membantu,” tutur Rita. (din)**
Discussion about this post