MADANIACOID – Dalam rangka merayakan Hari Jadi ke,-214 Kota Bandung (HJKB 214), Pemerintah Kota Bandung menggelar Bandung Great Sale (BGS) 2024 dengan tema “Affordable Shopping with Love”.
Acara ini merupakan salah satu bentuk nyata kolaborasi antara Pemkot Bandung dengan berbagai stakeholder, yang bertujuan memberikan pengalaman berbelanja istimewa dengan diskon besar-besaran hingga 80 persen.
Penjabat Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono menjelaskan, perayaan HJKB tahun ini difokuskan pada kesejahteraan (kebahagiaan) masyarakat.
“Dengan usia Kota Bandung yang semakin matang, pelayanan publik harus terus ditingkatkan. BGS adalah upaya kami untuk memberikan kemudahan akses belanja bagi warga Bandung dan luar kota,” ujar Bambang di Taman Sister City, Jalan Seram, Jumat, 6 September 2024.
BGS 2024 akan melibatkan setidaknya 19 mal dan berbagai sektor lainnya seperti kesehatan, pendidikan, transportasi, restoran serta perhotelan. Selain itu, diskon besar juga akan diberikan untuk layanan kursus dan bimbingan belajar, dengan potongan harga mulai dari 10-30 persen.
Selain diskon besar BGS 2024, rangkaian acara HJKB juga dimeriahkan dengan Karnaval Mobil yang melibatkan 86 peserta dari berbagai daerah, termasuk perwakilan dari empat negara.
Karnaval ini diakui sebagai salah satu acara tahunan berskala internasional, yang masuk dalam Top 10 Calendar of Events Kota Bandung.
“Acara ini bukan hanya selebrasi bagi warga Bandung, tetapi juga sebagai daya tarik wisata bagi pengunjung dari luar kota. Kami menargetkan perputaran ekonomi selama BGS bisa mencapai 40 hingga 43 miliar rupiah,” tambah Bambang.
Fasilitas transportasi gratis dan diskon besar di seluruh sektor sebagai bagian dari pelayanan kepada wisatawan, Pemkot Bandung menyediakan fasilitas bus wisata Bandros gratis untuk pengunjung yang menginap di hotel-hotel yang berpartisipasi.
Selain itu, PT Kereta Api Indonesia juga akan memberikan diskon tiket selama masa berlangsungnya BGS.
Penjabat Sekretaris Daerah Kota Bandung, Dharmawan menambahkan, kolaborasi antara pemerintah dan sektor swasta sangat penting untuk kesuksesan acara ini.
“Kami ingin semua masyarakat, baik warga Bandung maupun pengunjung dari luar kota, dapat merasakan kemeriahan HJKB. Semua sektor, mulai dari transportasi, restoran, hotel, kesehatan hingga pendidikan, turut berpartisipasi dengan memberikan diskon dan penawaran spesial,” jelas Dharmawan.
Sedangkan Ketua Badan Promosi Pariwisata Kota Bandung, Arief Bonafianto menyampaikan Crazy Sale di Festival Citylink Sebagai pusat kegiatan, Festival Citylink akan menjadi tuan rumah Crazy Sale pada 13-15 September 2024, di mana lebih dari 48 jenis produk akan ditawarkan dengan diskon hingga 80 persen.
Mulai dari fesyen, makanan, hingga produk lokal unggulan, semua akan tersedia bagi pengunjung yang ingin menikmati belanja hemat selama acara berlangsung.
Dengan semangat kolaborasi dan kebersamaan, BGS 2024 diharapkan menjadi ajang yang tidak hanya memeriahkan ulang tahun kota, tetapi juga meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat dan menarik wisatawan dari berbagai daerah.
“Ini adalah hadiah untuk seluruh warga Bandung dan Indonesia. Kami siap menyambut tamu dari luar kota dan memberikan pelayanan terbaik,” tutur Arief.(ziz)**
Discussion about this post