Madania.co.id – Kepala Patung Yesus Kristus di Brazil tersambar petir, hal itu menjadi viral karena pada saat tersambar petir tertangkap camera yang diabadikan oleh Fernando Braga.
Foto yang dibagikan di media sosial inipun banyak tanggapan dan komentar.
Patung Yesus Kristus atau Christ the Redeemer di Rio de Janeiro, Brazil adalah salah satu Landmark paling terkenal di Dunia dan simbol harapan cinta, serta ketangguhan bagi banyak orang.
Terlepas dari Ikon Negara Brazil, Pating Yesus ini sudah beberapa kali mengalami kerusakan yang signifikan selama beberapa tahun kebelakang.
Sementara itu, pada tahun 2008 patung ini pernah tersambar petir ibu jari kanannya hancur yang mengharuskan untuk di perbaiki. Sementara tahun 2014 sambaran petir merusak kepalanya.
di lihat secara berkala, patung ini memang sangat tinggi dan sering mengalami kerusakan. Dibalik semua itu, pemerintah Brazil berupaya menjaga dan melindungi tersebut dan mengembalikannya ke kondisi semula.
Patung setinggi 30 Meter ini berdiri tegak di puncak Gunung Corcodova di Rio de Jenairo, Brazil.
Maka tidak lengkap kalo ke Brazil tidak mengunjungi tempat ini, setiap tahunnya hampir dua juta orang di seluruh dunia mendatangi tempat ini untuk sekedari berwisata.
Patung ini di resmikan pada 12 Oktober 1931 di atas Gunung Corcovado dan dianggap sebagai patung bergaya art Deco terbesar di Dunia.
Discussion about this post