Madania.co.id, Sumedang – Rabu (13/1/2021) sekitar pukul 09.00 WIB, petugas gabungan kembali menemukan satu jasad korban timbunan tanah longsor Cimanggung, Kabupaten Sumedang.
Kepala Kantor SAR Bandung Deden Ridwansyah mengatakan, setelah petugas melakukan identifikasi, korban diketahui berjenis kelamin laki-laki.
“Satu korban bernama Ahmad Yani usianya 32 tahun,” ujar Deden.
Ia menjelaskan, jasad korban timbunan longsor tersebut ditemukan pagi tadi di belakang salah satu masjid, yang berada di sekitar lokasi longsor.
“Ditemukan dalam keadaan meninggal dunia,” paparnya.
Dari tambahan temuan satu jasad tersebut, total ada 17 korban yang ditemukan dalam keadaan tewas. Selain itu, petugas gabungan telah menemukan 4 orang mengalami luka berat,
Sementara itu, 23 orang masih dinyatakan menghilang dan diduga masih tertimbun tanah longsor.
Sebelumnya diberitakan, tebing setinggi 20 meter dan panjang 40 meter di Desa Cihanjuang, Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang, mengalami longsor setelah diguyur derasnya hujan, Sabtu (9/1/2021). (mrf)
Discussion about this post