
Madania.co.id, Bandung – Persib Bandung kembali menghadapi Persija Jakarta dalam Leg 2 Babak Final Piala Menpora 2021. Persib harus bermain all out untuk meraih gelar juara pada Laga pamungkas yang berlangsung di Stadion Manahan Solo , Minggu (25/04/2021). Terlebih pada leg pertama lalu Persib defisit 2 Gol atas Persija Jakarta. Dan berikut Pediksi Line Up Persib vs Persija Leg 2 Final Piala Menpora 2021
Dalam pertandingan ini, Robert Rene Albert harus dapat memaksimalkan tim Maung Bandung tanpa kehadiran dua pemain kojo yakni Febri dan Kuipers karena akumulasi kartu kuning. Namun begitu, Persib Bandung masih banyak stok pemain andal yang siap tempur untuk tampil pada laga Final ini.
Sementara bagi Persija Jakarta, dalam laga penentuan mereka harus bisa mengimbangi permaian Persib Bandung, untuk mengunci kemenangan yang telah diraih pada leg 1. Pada leg 1 Babak Final lalu, Persija Jakarta berhasil menyarangkan 2 gol pada sepuluh menit pertama. Dan hingga akhir babak kedua, kedudukan tidak berubah.
Pediksi Line Up Persib vs Persija Leg 2 Final Piala Menpora 2021:
Persija (4-3-3): Andritany Ardhiyasa; Marco Motta, Otavio Dutra, Yann Motta, Novri Setiawan; Tony Sucipto, Marc Klok, Rohit Chand; Riko Simanjuntak, Osvaldo Haay, Marko Simic
Pelatih : Sudirman
Persib (4-3-3): Made Wirawan; Supardi Nasir, Achmad Jufriyanto, Victor Igbonefo Ardi Idrus; Esteban Vizcarra, Abdul Aziz, Beckham Putra, Dedi Kusnandar; Ferdinand Sinaga, Wander Luiz,
Head to Head Persib Bandung vs Persija Jakarta:
Piala Menpora: Persija Jakarta 2-0 Persib Bandung
Liga 1 2019: Persib Bandung 2-0 Persija Jakarta
Liga 1 2019: Persija Jakarta 1-1 Persib Bandung
Liga 1 2018: Persib Bandung 3-2 Persija Jakarta
Liga 1 2018: Persija Jakarta 1-0 Persib Bandung
Liga 1 2017: Persija Jakarta 3-0 (Wo) Persib Bandung









Discussion about this post