Madania.co.id, Bandung – Dua orang warga Jabar turut menjadi korban saat musibah jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ-182 di Kepulauan Seribu, Sabtu (9/1) sore.
Adapun, dua orang warga Jabar yang jadi korban merupakan pilot Kapten Afwan warga asal Cibinong Bogor dan Oke Dhurrotul Janah yang merupakan pramugari warga Bandung Barat.
Menanggapi hal tersebut, Gubernur Jabar Ridwan Kamil menyampaikan turut berduka cita atas musibah jatuhnya pesawat yang sedianya hendak bertolak dari Jakarta menuju Pontianak tersebut.
“Jadi mewakili perasaan kita semua se-Indonesia, kita sangat berduka cita atas jatuhnya musibah pesawat pesawat Sriwijaya Air SJ 182 di Kepulauan Seribu dan sekarang proses evakuasi masih berlangsung, kebetulan kaptennya adalah warga Kabupaten Bogor,” ujar pria yang kerap disapa Kang Emil itu, Senin (11/1/2021).
Emil menjelaskan juga menuturkan akan ada bantuan kepada korban. Namun, dia tak menjelaskan secara rinci terkait bantuan yang dimaksud.
“Saya kira bantuan apa pasti ada, itu bagian dari kemanusiaan kita. Seperti halnya kemarin kita gerak cepat sambil membantu juga tiba di Sumedang kira-kira begitu,” tuturnya.
Selain itu, ia memaparkan, bahwa Bupati Bogor Ade Yasin telah mengunjungi kediaman Pilot Kapten Afwan di daerah Cibinong, Bogor.
“Kita sudah titipkan Kepada Bupati Bogor untuk melakukan takziah, juga ke Bupati Bandung Barat untuk melakukan hal yang sama,” katanya.
Ia mengajak kepada masyarakat untuk ikut mendoakan agar musibah di tahun 2021 bisa berkurang.
“Kita saling mendoakan agar dalam tahun 2021 ini, berita buruknya sedikit kira-kira begitu, berita baiknya lebih banyak. Mudah-mudahan Allah mengabulkan doa kita,” pungkasnya. (mrf)
Discussion about this post